Ikan dan makhluk laut lainnya terancam. Namun kini, perusahaan-perusahaan  ternama AS turun tangan untuk membantu.

Ancaman tersebut berasal dari praktik penangkapan ikan yang tidak berkesinambungan. Kapal tidak terdaftar menggunakan peralatan ilegal sehingga merusak tempat berkembang biak dan kelangsungan hidup ikan yang tidak sengaja tertangkap tapi sebenarnya tidak laku jika dijual di pasaran.

Tiga puluh persen populasi ikan di seluruh dunia dimanfaatkan lebih dari batas kemampuan mereka, sedangkan 60 persen lainnya ditangkap pada kapasitas maksimum.

Jaringan hotel, restoran, dan supermarket besar AS menanggapi situasi ini dengan hanya menyajikan ikan hasil cara penangkapan berkelanjutan.

Hotel Starwood, Hilton, dan Hyatt kini melarang sup sirip ikan hiu dimasukkan ke dalam menu mereka. Permintaan yang semakin tinggi akan sup ini adalah salah satu faktor yang menyebabkan sekitar 100 juta hiu dibunuh setiap tahun. Amerika Serikat melarang penangkapan ikan untuk diambil siripnya di perairan tertori AS, dan sejumlah negara bagian AS telah secara penuh melarang kepemilikan sirip ikan hiu.

Proses pengeringanratusan sirip hiu di bawah sinar matahari. (© AP Images)
Pihak berwenang Ekuador menyita ratusan sirip hiu yang diambil secara ilegal pada bulan Mei 2015. (Gambar © AP) (© AP Images)

Pihak berwenang di Ekuador menyita ratusan sirip ikan hiu ilegal pada Mei 2015. (© AP Images)

Hotel Hilton dan Hyatt kini berkomitmen untuk hanya membeli dan menyajikan makanan laut yang memiliki sertifikat penangkapan berkelanjutan yang dikeluarkan Marine Stewardship Council (MSC). Perusahaan perikanan yang menggunakan standar MSC berhak menggunakan logo MSC pada sajian mereka, yang menjamin bahwa sajian tersebut berasal dari ikan hasil penangkapan berkelanjutan.

Supermarket Safeway dan apotek CVS adalah dua di antara perusahaan besar yang juga telah menggunakan standar MSC. Perusahaan ritel raksasa Walmart pun, juga menggunakannya.

Anda juga dapat berpartisipasi. Cari dan pilih makanan laut yang memiliki sertifikat berkelanjutan, dan kunjungi tempat-tempat yang juga melakukan hal serupa. Untuk informasi lebih lanjut mengenai praktik penangkapan ikan berkelanjutan, kunjungi FishWatch.gov. Ikan-ikan di laut pasti akan berterima kasih pada Anda.