Skip Global Navigation to Main Content
Skip Breadcrumb Navigation
Privasi

Pernyataan Pribadi

Kami tidak akan mengambil Informasi Pribadi (PII) Anda ketika Anda mengunjungi situs kami, kecuali bila Anda memilih untuk memberikan informasi tersebut kepada kami. Pemberian informasi pribadi melalui situs kami bersifat sukarela, tetapi dengan melakukan itu, berarti Anda telah memberikan izin dalam menggunakan informasi tersebut untuk maksud di atas. Tidak diberikannya informasi tertentu menyebabkan tidak tersedianya layanan yang Anda perlukan. Bila Anda memilih untuk memberikan PII kepada kami melalui situs Kementerian, seperti mengisi formulir di situs kami atau mengirimkannya melalui surat elektronik (e-mail), kami akan menggunakan informasi tersebut untuk membantu kami dalam memberikan informasi atau layanan yang Anda minta atau untuk menjawab pertanyaan Anda. Informasi yang kami terima dari Anda bervariasi, tergantung dari apa yang Anda lakukan ketika mengunjungi situs kami.

Secara otomatis, kami mengambil dan menyimpan nama dari domain internet yang Anda masuki (.com, .edu, dsb.); tanggal dan waktu ketika Anda mengakses situs kami; serta alamat internet dari situs lain (seperti mesin pencari atau laman rujukan) yang Anda gunakan untuk mengunjungi situs kami. Kami menggunakan informasi yang diperoleh untuk menghitung jumlah pengunjung di setiap halaman dalam situs kami serta untuk membantu kami dalam meningkatkan kegunaan situs kami bagi pengunjung seperti Anda.

Bila Anda Mengirim Surat Elektronik kepada Kami

Anda dapat memilih untuk memberikan informasi pribadi kepada kami, bisa berupa surat elektronik (e-mail) dengan komentar atau pertanyaan. Kami menggunakan informasi itu untuk meningkatkan pelayanan kami atau untuk menanggapi permintaan Anda. Kadangkala, kami meneruskan e-mail Anda ke instansi Pemerintah Amerika Serikat (AS) lainnya yang dapat lebih baik dalam membantu Anda. Selain untuk kepentingan penyelidikan oleh aparat penegak hukum yang berwenang, kami tidak akan memberikan e-mail kami kepada pihak lain di luar organisasi kami.

Aplikasi-Aplikasi dan Situs-Situs Pihak Ketiga

Kami akan memberikan tautan ke jejaring sosial dan situs-situs pihak ketiga lainnya. Kami akan menggunakan situs-situs jejaring sosial ini untuk berinteraksi dengan pemirsa  di luar negeri dan menjalankan diplomasi publik ke seluruh dunia. Situs-situs jejaring sosial tersebut akan digunakan untuk mempublikasikan kegiatan-kegiatan kedutaan besar dan membuka hubungan dengan khalayak umum. Kami juga menggunakan pengukur kinerja situs atau web measurement dan teknologi-teknologi khusus untuk mengukur jumlah pengunjung ke situs-situs kami dan bagian-bagian mana saja dari situs-situs tersebut yang mereka kunjungi. Hal ini kami lakukan untuk membantu kami dalam membuat situs-situs tersebut lebih bermanfaat bagi para pengunjung. Dalam kasus-kasus tertentu, aplikasi-aplikasi pihak ketiga mungkin akan meminta alamat e-mail, nama akun, kata sandi  dan lokasi geografis untuk keperluan pendaftaran akun baru. Kami tidak akan menggunakan situs-situs pihak ketiga untuk meminta dan mengumpulkan informasi-informasi pribadi (Personally Identifiable Information - PII) dari para pengguna. Kami juga tidak akan miminta dan menyimpan informasi pribadi yang dikumpulkan oleh situs-situs pihak ketiga manapun, serta tidak akan mengungkapkan, menjual atau memindahtangankan informasi  tersebut ke pihak manapun diluar Departemen Luar Negeri AS, kecuali jika diperlukan oleh pihak-pihak penegak hukum atau  undang-undang.

Kami mungkin akan menggunakan berbagai jenis survey secara online untuk mengumpulkan opini dan masukan dari para pengunjung. Biasanya, Departemen Luar Negeri AS menggunakan pelayanan survey online ForeSee Results American Customer Satisfaction Index (ACSI) untuk mengumpulkan masukan dan data dari kepuasan para pengunjung ke situs-situs kami. Survey ini tidak mengumpulkan informasi-informasi pribadi. Walaupun survey ini akan muncul secara acak untuk mengumpulkan sampel dari para pengunjung, para pengunjung tidak diharuskan mengisinya dan tidak semua situs kedutaan besar memiliki survey ini. Jika Anda tidak ingin menjawab survey tersebut, Anda masih dapat mengakses informasi dan sumber yang sama dari situs kami, sama halnya dengan pengunjung yang menjawab survey. Laporan survey tersebut hanya dapat dilihat oleh pengelola situs  dan anggota-anggota staf tertentu yang memerlukan informasi ini untuk menjalankan tugas mereka. Kami juga mungkin akan melakukan survey-survey dengan batas waktu tertentu untuk keperluan khusus yang akan diterangkan ketika survey tersebut diumumkan.          

Pengumpulan Informasi untuk Pencarian dan Penyesuaian (Cookies)

Cookie adalah sebuah file text yang berukuran kecil  yang ditransfer oleh situs ke komputer kita sehingga mampu mengingat informasi yang spesifik tentang session yang sedang kita lakukan di komputer tersebut. Komputer kita hanya akan memberikan informasi yang terdapat pada cookie kepada situs yang menyediakannya, dan tidak ada situs lain yang bisa meminta informasi tersebut.  Ada dua jenis cookie:

  • Session: Session cookies hanya bertahan selama peramban situs (web browser) Anda sedang terbuka. Begitu peramban ditutup, cookie akan terhapus. Situs dapat menggunakan session cookies untuk tujuan teknis seperti memperlancar navigasi pada sebuah situs atau memungkinkan kita menyesuaikan keinginan kita untuk berinteraksi dengan situs.
  • Persistent: Persistent cookies tersimpan di dalam perangkat keras komputer yang mampu mengenali pemakai mana yang baru masuk ke sebuah situs atau yang masuk kembali ke situs tersebut. Sementara bagi pengunjung tetap, persistent cookies dapat memblokir undangan yang dikirim berkali-kali untuk mengisi survey kepuasan ForeSee.

Jika tidak ingin session atau persistent cookies terpasang di dalam komputer Anda, Anda dapat mematikan cookies di peramban Anda. Anda tetap dapat mengakses semua informasi dan sumber sumber lainnya yang terdapat di situs kami. Akan tetapi, fungsi beberapa situs akan terpengaruh jika cookies dimatikan. Harap diingat bahwa cookies yang dimatikan di permaban Anda akan mempengaruhi penggunaan cookie di semua situs yang Anda kunjungi.  

Tautan ke situs-situs eksternal  

Situs  kami memiliki banyak tautan ke lembaga-lembaga lainnya di AS, kedutaan, organisasi multilateral, dan organisasi swasta di Amerika Serikat, dan negara-negara lain. Bila Anda mengikuti tautan ke situs lain, Anda tidak lagi berada di situs kami,  dan Anda harus patuh  pada kebijakan/privasi situs tersebut.


Setiap usaha dilakukan untuk menyediakan informasi yang akurat dan lengkap. Namun, kami tidak dapat menjamin bahwa tidak akan ada kesalahan. Dengan menghormati dokumen dan informasi pada situs ini, baik pihak kedutaan maupun karyawan atau kontraktor tidak dapat memberikan jaminan, baik yang diungkapkan ataupun tersirat, termasuk jaminan yang diperjualbelikan dan kecocokan untuk tujuan tertentu yang berkaitan dengan dokumen yang tersedia dari situs ini. Selain itu, kedutaan tidak bertanggung jawab secara hukum atas ketepatan, kelengkapan, atau kegunaan dari setiap informasi, produk, atau proses yang diungkapkan di sini dan tidak bisa menyatakan bahwa penggunaan informasi, produk, atau proses ini tidak akan melanggar hak milik pribadi.


Untuk tujuan keamanan situs dan memastikan bahwa layanan ini tetap tersedia bagi semua pengguna, Departemen Luar Negeri menggunakan program perangkat lunak untuk memonitor lalu lintas jaringan guna mengidentifikasi upaya-upaya pelanggaran hukum yang mengunggah atau mengubah informasi atau menyebabkan kerusakan. Upaya tindak pelanggaran untuk mengunggah atau mengubah informasi pada layanan ini sangat dilarang,  dan perbuatan tersebut dapat dijerat dengan Undang-Undang Penipuan dan Penyalahgunaan Komputer tahun 1986. Informasi juga dapat digunakan untuk penyelidikan oleh aparat penegak hukum yang berwenang. Kecuali untuk tujuan di atas, tidak ada upaya lain yang dilakukan untuk mengidentifikasi pengguna individu atau kebiasaan dalam pemakaian.  Upaya tidak sah untuk mengunggah informasi dan / atau mengubah informasi pada situs-situs tersebut sangat dilarang dan tindakan tersebut akan dijerat dengan Undang-Undang Penipuan dan Penyalahgunaan Komputer tahun 1986 dan Title 18 U.S.C. Sec.1001 dan 1030.